3 Mei 2024
Home
×
Login Area
Tentang LKK
Struktur Organisasi
Keanggotaan
Program & Layanan
Agenda Kegiatan
HS CODE & Tarif Pabean
Peta Logistik
Tips
Peraturan Pemerintah
×
User ID/Email

Password

Register    Forgot Password
×
Operator/Agency/vessel name/voyage
Jadwal Kapal
Port Asal :
Port Tujuan :
 
×

PENDAFTARAN
No KADIN
Perusahaan*
Alamat *
 
*
Kode Pos
Telepon *
HP/Seluler
Fax
Email
Website
Pimpinan
Jabatan
Personal Kontak
Bidang Usaha
Produk/Jasa *
Merek
ISIAN DATA KEANGGOTAAN ONLINE**)
Email
Nama lengkap
Password
Retype Password
Code ==> Verify

*) Wajib diisi
**) Diisi jika menghendaki keanggotaan Online.

×

Reset Password!

*)


*) Alamat email sesuai dengan yang tercantum di profil Account.
×

 
LKK KADIN DKI JAKARTA
FREE CONSULTATION, REGISTER NOW !
Supported by
KADIN DKI JAKARTA
 

H+5 LEBARAN: Aktivitas Logistik di Pelabuhan Priok Belum Normal - 05 Aug 2014

Jakarta - Memasuki H+5 Lebaran, aktivitas pengangkutan maupun distribusi barang dan peti kemas dari  dan menuju Pelabuhan Tanjung Priok, belum normal dan nampak masih lengang meskipun kegiatan bongkar muat di sejumlah terminal konvensional Pelabuhan Priok maupun di Jakarta International Container Terminal (JICT) dan TPK Koja berjalan normal. Sekretaris Dewan Pimpinan Unit Angkutan Khusus Pelabuhan (Angsuspel) Organda Provinsi DKI Jakarta, Maradang Rasjid mengatakan, belum normalnya kegiatan pengangkutan barang oleh perusahaan angkutan pelabuhan dikarenakan masih banyak pengemudi (Sopir) trailer/truk yang belum kembali mudik dari kampong halaman.

 

"Sebetulnya order angkutan pelabuhan sudah mulai ada normal, tetapi sampai kini Sopir masih sulit di peroleh," ujarnya kepada Bisnis, hari ini, Senin (4/8/2014). Dia mengatakan situasi seperti itu (sulitnya mencari Sopir) pasca lebaran merupakan persoalan yang kerap dialami operator angkutan pelabuhan. Rasjid memperkirakan kegiatan pengangkutan logistik akan normal secara penuh pada akhir pekan ini. Rasjid mengungkapkan, meskipun  aktivitas delivery barang dan peti kemas dari dalam pelabuhan belum normal, pihaknya meyakini tidak akan sampai mengganggu aktivitas bongkar muat kapal di dermaga pelabuhan Priok.

 

Pasalnya, kata dia, sebelum lebaran sudah dilakukan kebijakan oleh otoritas pelabuhan Priok untuk mengecilkan tingkat yard occupancy ratio (YOR) di lini satu pelabuhan hingga kurang dari 30%. "Jadi memang sudah diantisipasi sebelum lebaran supaya tidak terjadi hambatan delivery  saat armada pelabuhan belum beroperasi secara penuh," paparnya.

 


Dia juga  mengungkapkan, kegiatan bongkar muat  di terminal peti kemas internasional pelabuhan Priok  yakni di JICT dan TPK Koja masih berjalan normal."Jalan di sekitar  pelabuhan juga relatif lancar,"ujarnya. Data Pelindo II yang diperoleh Bisnis menyebutkan, selama Januari-Juli  2014, arus kunjungan  kapal internasional yang dilayani di JICT mencapai 1.081 unit dengan rincian di Terminal 1 JICT sebanyak 1.011 unit dan Terminal 2 JICT sebanyak 70 unit.

Selama tujuh bulan pertama 2014 tersebut, JICT telah menangani bongkar muat peti kemas sebanyak 1.347.557 twentyfoot equaivalent units (TEUs) atau setara 909.424 bok, yang berasal dari terminal 1 JICT sebanyak 1.260.850 TEUs (852.408 bok) dan terminal 2 JICT  sebanyak 86.707 TEus atau setara 57.016 bok.

 

 

 

 

 

Sumber: Bisnis.com